Photo Source: pexels.com
Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) Program Afirmasi merupakan program beasiswa yang diselenggarakan untuk meningkatkan kualitas SDM di daerah perbatasan dan/atau tertinggal. Peningkatan kualitas SDM di daerah tersebut diperlukan untuk memeratakan sebaran SDM berpendidikan tinggi sehingga masalah pembangunan yang belum merata di setiap wilayah bisa teratasi.
Maka dari itu, program beasiswa ini ditujukan untuk kelompok masyarakat yang membutuhkan perlakuan khusus, yaitu:
Penerima beasiswa Afirmasi ini akan dapat melanjutkan pendidikan pada Program Magister atau Doktoral dalam beberapa bidang keilmuan di perguruan tinggi dalam negeri atau perguruan tinggi luar negeri yang sesusai dengan daftar perguruan tinggi tujuan LPDP. Lebih dari itu, penerima beasiswa ini juga memiliki kesempatan untuk memperoleh pengayaan bahasa berdasarkan ketentuan yang berlaku.
Biaya yang ditanggung oleh beasiswa ini adalah Biaya Program Pengayaan Bahasa dan Biaya Perkuliahan/Studi.
Biaya Program Pengayaan tersebut meliputi:
Ketentuan lebih lanjut mengenai Program Pengayaan diatur dalam Peraturan Direktur Utama mengenai Program Pengayaan. Sedangkan Biaya Perkuliahan/Studi mengikuti ketentuan di dalam Peraturan Direktur Utama Mengenai Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) Magister dan Doktoral.
Bagi kalian yang ingin mendaftar untuk Beasiswa Program Afirmasi ini tidak diwajibkan untuk memiliki Surat Tanda Terima Perguruan Tinggi Tanpa Syarat/Letter of Acceptance (LoA) Unconditional saat mendaftar. Namun kalian harus mendapatkan surat tersebut paling lambat 1 (satu) tahun setelah mendapatkan beasiswa ini.
Sebelum mendapatkan beasiswa ini, kalian harus melewati 5 tahapan seleksi sebagai berikut:
Persyaratan untuk mendapatkan beasiswa ini terdiri atas persyaratan umum dan persyaratan khusus. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai persyaratan-persyaratan tersebut serta waktu pendaftaran & proses seleksi, tahapan seleksi dan informasi lainnya, kalian bisa mendapatkannya di laman resmi LPDP di sini